Pabrikan mobil sport asal Italia yaitu Automobili Lamborghini berhasil membuat sebuah mahakarya yang sangat mengagumkan. Lamborghini Huracan LP610-4 Spyder, merupakan produk terbaru mereka, mengusung mesin yang sama seperti versi coupe yaitu V10 40 katup 5.200cc yang mampu memuntahkan power sebesar 610hp @8.250RPM dan torsi sebesar 560Nm @6.500Rpm. Karena terdapat akhiran "spyder", mobil ini menggunakan penggerak motor sebagai open roofnya yang menggunakan model soft-top berbahan kain electrohydraulic. Atapnya pun tersedia dalam 3 macam warna, yaitu coklat, hitam dan merah.
Untuk melaju dari kecepatan 0-100km/jam banteng ini sanggup berakselerasi selama 3.4 detik saja! dan akselerasi dari 0-200km/jam hanya diperlukan waktu 10.2 detik!. Berbeda sedikit dengan versi coupe (atap tertutup) yang mampu melaju 0-100km/jam dalam 3.2 detik dan 0-200km/jam dalam 9.9 detik. Walaupun begitu, akan masih terasa sangat cepat. Komsumsi bahan bakar adalah sekitar 17.5l/100km dengan emisi 285 g/km.
Interior yang sporty memang sudah merupakan ciri kas mobil sport, dan pada bagian pemisah antara kabin dengan mesin, terdapat sebuah lubang mirip jendela yang dapat dibuka, sehingga raungan dari mesin V10 semakin terdengar saat mengemudi.
Sasis mobil ini diklaim 40% lebih kaku daripada Gallardo Spyder dan lebih ringan. Bobot sasis ini adalah 1.542kg yang membuat mobil ini memiliki power-to-weight ratio sebesar 2.53hp per kg. Diffuser yang besar dan spoiler yang terintegerasi juga membuat mobil ini menjadi sangat aerodinamis dan stabil pada kecepatan tinggi. Downforce-nya pun kini 50 persen mengalami peningkatan dibandingkan pada pendahulunya.
Lamborghini Huracan LP610-4 Spyder ini rencanyanya akan mulai dipasarkan pada awal 2016 mendatang dan dibandrol sebesar US$211.000 atau sekitar 3.05 Milliar rupiah. Berminat untuk membeli? mengingat pajak barang mewah yang begitu tinggi siapkan uang -+ 10 Milliar rupiah jika mobil ini sudah masuk ke Indonesia. wkkwkwk. Sekian dari acr
sumber gambar :
autoguide.com
autocar.co.uk
No comments:
Post a Comment