Saturday, January 19, 2019

Full Modif Kawasaki ER-6N Muscle

Finally done..Full Modif Kawasaki ER-6N Muscle Bike Mod punya Customer,Borong banyak..Pasang banyak..
Kata ownernya Harus Modif,Harus tampil beda..biar ga seperti ER-6N kebanyakan dan anti standart..tampilan Muscle jadi pilihan customer saya,ya disamping tampil beda memang motornya jadi Macho abis sesuai ama ownernya yang badannya tinggi besar berotot (Ampun lah fisik customer saya yang satu ini wkwkwk)








*Spec =
- Upsidedown Ducati Monster 795 Set
- Velg Depan Marchesini Ducati 3,5"
- Kaliper Brembo Monoblok Depan
- Selang Rem Hel Performance
- Front Fender Ducati Monster 795
- Shroud Tangki Custom
- Headlamp Yamaha MT-03 Old
- Handlebar Rizoma
- Handgrip Harris Italy
- Master Rem Brembo Radial
- Bar End Mirrors
- Crashbar Agna Customized
- Frameslider PUIG
- Carbon Kevlar Bodypart
- Undercowl Custom
- Rear Hugger Custom
- Footstep RSV Racing Black Doff
- Knalpot Remus Fullsystem Ori
- Tail Tidy R&G + Rizoma Sign Lamp
- Peninggi Monosok khusus ER-6 APworks
- Velg Belakang Kawasaki ZX-636 5,5"
- Ban Battlax S21 Evo Depan 120/70-17 & Belakang 180/55-17
- Mudguard Custom
- Dan masih banyak lagi kedepannya hehehe 
Monggo yang kali aja minat motornya diginiin..langsung aja Contact 081804343980

Friday, December 28, 2018

Pasang Velg 5,5" ban 180 pada Yamaha R15 v3 VVA

Halo sahabat acr apa kabar, kali ini acr akan membahas secara singkat modifikasi salah satu motor sport Yamaha yaitu R15 VVA atau ada juga yg menyebutnya R15 V3. Modifikasi yang dilakukan adalah pada sektor kaki-kaki, tepatnya pada Velg dan Ban. 

Yamaha R15 v3 ini sejatinya sudah memiliki kaki-kaki yang cukup gambot, bagaimana tidak, velg belakang & ukuran ban sudah sama seperti motor 250cc. Ditambah lagi dengan shock upside down dengan diameter 47mm membuat motor ini sudah terlihat layaknya moge look. Namun modifikasi memang tidak ada habisnya, seperti garapan Gendon Modif ini, R15 v3 dijajali velg 5.5 inch dengan ban ukuran 180/55 pada bagian belakang dan 3.5 inch dibalut dengan ban 120/60 pada bagian depan. Berikut fotonya :

Velg yg digunakan adalah v-rossi & ban dunlop sportmax

Velg 5.5 inch dengan ban 180 terlihat sangat semok

Modifikasi dilakukan tanpa coak arm, hanya mengatur boshing as roda agar ban center dan tidak mepet dengan rantai. Secara arm r15 v3 lebih lebar daripada arm r15 v2 jadi kondisi standar sudah muat ban dan velg gambot.

Pengereman pun juga diupgrade, velg depan v-rossi ini sudah support double disc, jadi hanya perlu dibuatkan braket saja untuk memegang kedua kaliper KTC radial pada bagian kiri dan kanan bottom shock.




Hasil akhir terlihat R15 kini jadi terlihat semakin semok dan kekar. Tertarik?   info dan pemesanan bisa hubungi Fandika Dwi P via FB .Terimakasih

Tuesday, October 17, 2017

Suzuki gsxr150 upside down xabre

Upgrade upside down. Masih menanti swing arm Dan part lainnya.. biar makin juosss .
Upside down basic Yamaha Xabre dengan triple clamp custom.
Sedikit sharing jg untuk pemasangan nya nih.
Agak rumit dibanding kelas 150cc lain nya. Krna sektor fairing agak sempit. Serta basic sudah mengusung underyoke sehingga membuat Pemilihan stang hrus tepat agar tidak mentok dashboard Dan body depan.
Untuk part aksesoris lain yg nempel :
-Knalpot over carbon
-Underbone Bonamici racing Italy
-Windshield MRA Germany





Merapat aja  yg mau sharing Dan konsultasi. 
WA 085692139629
Lokasi harapañ baru bekasi.


Friday, October 6, 2017

CBR 150R Upgrade kaki-kaki

Update lagi nih  CBR facelift upgrade kaki2.
Speks :
Upside down cbr250rr aplikasi dobel cakram
Swing arm gsx600
Velg axio 4,5-3in gold marchesini
Ban batlax s21 160/60-120/60
Modifnya bertahap nih.
Dan mencari kenyamanan disektor upside down agar empuk Dan tidak berat..handling seperti Sok bawaan CBR 150.
cekidot







Thursday, October 5, 2017

Pasang Headlamp R25 pada Yamaha R15

Kali ini acr ingin membahas jajanan si moni lagi, yaitu pasang headlamp atau lampu depan R25 untuk R15, dimana kesan R15 v2 memang seperti lele yaitu headlampnya yang melotot. wkwwkwk oleh sebab itu acr menggantinya dengan headlamp milik adiknya, yaitu R25. Sebelumnya acr pernah membahas pasang upside down milik xabre + segitiga R15 v3 vva pada R15 v2, bisa dilihat disini. Sebeneranya modif R15 pakai kepala R25 ini sudah bukan hal yang baru lagi, banyak pengguna R15 sudah mengganti headlamp tunggangan mereka dengan headlamp milik R25. 

Back to topik, acr memesan headlamp r25 ini di salah satu seller di bandung dengan harga 2.xxx.000 hehe. pre order hampir sekitar 2 minggu akhirnya headlamp pun dikirim ke kantor acr, maklum, jarang di rumah, jadi langsung kirim ke kantor. wkwkkw.. Ini dia fotonya.

Packing setelah dibuka petinya

Lele bermetamorfosis menjadi hiu
Tak tunggu lama acr langsung membawanya ke bengkel langganan acr. Pemasangan tidak 100% pnp, perlu beberapa penyesuaian di bracket speedometer yang harus dipotong dari bawaan r15 lalu dilas pada braket r25, gak ribet kok, cuma tinggal copot (acr lupa foto) dan dashboard perlu dicoak dibagian depan sedikit, cukup 1 jam sudah rapi kok dashboardnya, yang penting terampil aja.







Tapi tidak sampai 1 hari, headlamp R25 pada R15 ini pun terpasang sempurna pada si moni. Overal cukup presisi dan rapi, apalagi kaki-kaki sudah dirubah jadi lebih kekar, jadi gak kedodoran bawa kepala besar wkwkwkkw.. 


Terlihat lebih padat dan proposional, next project pasang master rem Nissin milik ZX6-R dan double disk psm, tapi nunggu suntikan data dulu... zzzzz..... bagaimana sahabat acr? berminat juga? silahkan cek saldo di rekening masing-masing. Sekian yang bisa acr bagikan, terimakasih.

Sunday, September 17, 2017

Pasang Shock Upside Down Xabre Plus Segitiga R15 VVA pada R15 v2

Halo sahabat acr, apa kabar? pasti baik. hehe.. sejak kemunculan Yamaha Xabre 150 beberapa waktu lalu memang cukup membuat dunia persilatan cukup terguncang, bagaimana tidak, naked 150cc ini merupakan motor dengan shock depan upside down pertama dari Yamaha di Indonesia. Shock ini memiliki ukuran diameter yang cukup besar, layaknya limbah moge. Selain itu, shock Kayaba asal Jepang ini juga memiliki warna yang menarik yaitu warna gold pada outer tubenya. Tak heran jika part ini memiliki daya tariknya sendiri, sehingga banyak biker yang cukup tergoda untuk mengaplikasikannya pada tunggangan mereka, namun dengan harga yang cukup menguras kantong.

Selanjutnya muncul juga new R15 v3 atau YZF-R155 yang merupakan next gen dari R15 v2 dan sudah mengaplikasikan teknologi VVA dan slipper assist clutch. Selain itu pada sektor kaki-kaki R15 v3 juga memiliki ukuran yang lebih gambot dari R15 v2, yaitu velg depan 2.50 dan 4.00 pada bagian belakang. Tak lupa upside down juga diaplikasikan, seolah shock model ini menjadi standar baru pabrikan untuk motor sport model baru. Yang berbeda dari shock milik xabre adalah warna & segitiganya. Dimana jika xabre outer tubenya dilaburi warna emas, berbeda dengan r15 v3 ini berwarna hitam. Selain itu ukuran segitiga r15 v3 lebih sempit dibanding xabre.

Semua bermula ketika acr iseng membuka situs jual beli online, mencari shock upside down untuk si moni yang shock depannya bermasalah akibat beberapa waktu lalu sempat menghantam lubang cukup keras. Ada banyak yang tersedia di pasaran, seperti merk NUI, Ride It, Willwood dan tanpa brand sekalipun, namun acr ragu karena dari brand-brand tersebut tidak memiliki jaminan bahwa shock tersebut sudah melewati riset dan juga masalah aftersalesnya (spring, sil, dll). Setelah mencari informasi sekian lama, acr memutuskan untuk memasang shock upside down pada moni. Namun bukan 1 set milik xabre ataupun r15, tapi kombinasi dari keduanya. Dimana tabung as kiri kanan menggunakan milik xabre, sedangkan segitiga atas dan bawah plus setang jepit menggunakan milik Yanaha r15 v3. Lah emang bisa? Ya bisa.. secara ukurnnya sama. Kwkwkwkw.. berikut penampakan shocknya.

Shock Upside Down Xabre Plus Segitiga R15 VVA
Acr membelinya dari salah seorang seller dari cikarang dengan harga 5.xxx.xxx mendekati 6ribu sudah sama stang jepit ori R15 VVA. Lho kok mahal? iya, karena semua BUKAN sepaket bawaan motor, beda kalau pakai milik R15 saja atau milik Xabre saja, jatuhnya bakal lebih murah. Selang beberapa hari setelah barang dikirim, akhirnya paket pun mendarat dengan selamat sampai tujuan.

Wajah disamarkan untuk menjaga privasi pelaku
Keesokan harinya, acr membawa shock usd ini ke ARM bengkel langganan acr. Pemasangan nyaris tidak ada perubahan alias 97% pnp alias tinggal plok, trus sisanya lagi 3% kemana? cuma penyesuaian di as roda depan saja, butuh bushing baru karena as roda depan shock ini lebih lebar daripada milik R15 v2. Berikut penampakan setelah dipasang.





Gimana? lebih kekar kan keliahatannya. Cuma sayang, headlamp si moni belum datang (masih otw), acr mengorder headlamp R25 yang akan dicangkokan pada si moni, selain itu spakbor depan ori punya R15 VVA juga masih inden. Huhuhuhu, tapi acr akan membahasnya di artikel selanjutnya. Gimana? berniat memasang Shock Xabre juga? sekian dari acr.



Saturday, December 17, 2016

Knalpot Motor Berasap Saat Dipanasi di Pagi Hari? Jangan Panik Dulu Bro...

Kejadian ini baru acr alami beberapa hari lalu, disaat acr hendak berangkat kerja. Keluarin motor dari garasi, stater trus acr tinggal ke dalem untuk mengambil helem, pas balik ke motor kok ada asep putih tipis? acr pun sempat syok dan panik karena dari berbagai sumber yang acr pernah baca, keluarnya asap putih dari knalpot motor 4 tak yaitu karena oli masuk ke ruang bakar yang bisa disebabkan oleh klep bocor, ring piston aus, atau piston sudah oblak. Jiiaann!!! motor baru setahunan masak udah kena penyakit begini, padahal acr rajin service si moni secara rutin, ganti oli teratur pake motul 5100 dan bbm selalu pertamax. 

gambar hanya pemanis
Acr coba geber-geber, sampai rpm 6000 namun asap masih keluar.Acr udah mumet! "kayaknya emang bermasalah ni motor!" dalam benak acr. Walaupun masih garansi, tetep mumet, karena masalahnya menyangkut mesin. Setelah sekian saat berpikir, acr beranikan mengendari si moni dari rumah ke tempat kerja yang jaraknya kurang lebih 5km dari rumah. Saat dikendarai tidak terasa ada lost power,  tarikan pun masih terasa normal. Berbeda dengan motor yang memiliki masalah seperti yang acr tulis diatas, pasti tarikan akan terasa kurang optimal. 

Sesampainya di tempat kerja, acr perhatikan knalpot. "Loh kok udah gak ada asep?" lalu cek bagian lubang knalpot dan memeriksa dengan jari "loh, kok gaada basahan oli?". Kalau oli masuk ke ruang bakar pasti di lubang knalpot basah karena oli, tapi ini tidak ada! Masak iya motor bisa sembuh sendiri. wkkwkwkw.

Acr pun lalu mencoba mencari solusi di google, namun tidak membuahkan hasil. Tidak kehabisan akal, acr coba cari informasi dari group berbagai jenis motor sport yang ada di Facebook. Melalui textbox pencarian, acr mengetik kata kunci "asap" lalu muncullah semua postingan yang memiliki kata "Asap". Acr coba cek satu-satu ternyata? Gak cuma acr yang mengalami ini, tapi banyak! setelah membaca komentar demi komentar, ini dikarenakan oleh embun yang terdapat pada bagian pipa dalam knalpot menguap, sehingga menumpulkan asap tipis ketika pertama dinyalakan. Bagaimana tidak, selaman acr mencuci si moni yang habis kehujanan, namun tidak sempat untuk menyalakan mesin, malah tak tinggal molor masbro.. kwkwkw.. terlebih lagi saat pagi hari cuaca terbilang dingin, karena semalam habis hujan deras. 

Moni
Last, acr dapat simpulkan, bahwa masalah yang acr alami saat itu ternyata sepele.. cuma embun masbro.. hadeuuh,, sampe panik kirain mesin bermasalah. berbeda jika asap putih terus keluar dari knalpot disertai lubang knalpot becek lumeran oli, itu sudah pasti ada yang salah pada bagian mesin, karena oli ikut tercampur pada ruang bakar. Biasanya ini terjadi karena jarang ganti oli, akibatnya volume oli berkurang, dan tidak mampu melumasi semua bagian mesin, sehingga terjadinya gesekan antar komponen yang lama-kelamaan membuat mesin menjadi rusak. Atau bisa juga oli yang digunakan tidak sesuai dengan rekomendasi pabrik. So, jangan telat ganti oli! oli ibarat darah pada tubuh manusia, jika kurang darah, pasti gampang sempoyingan, kalau sudah parah (anemia) bahkan bisa menyebabkan kematian!. Baik, sekian dari acr. :)
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...